Bojonegoro (Pemdes Ngambon) – Selasa, 16/01/2018, bertempat di Kantor Polsek Ngambon Kecamatan Ngambon Kabupaten Bojonegoro diadakan Penyuluhan Kesehatan Penyakit Degeneratif Bagi Anggota Polri di Polsek Ngambon, Khitanan Massal, Sosialisasi Kesehatan kepada Siswa-siswi SDN Nglampin III dan Pemberian Bantuan Kursi Roda kepada Sdr. Mujihat warga Desa Sengon.
Sekitar pukul 09.00 WIB rombongan dari RS Bhayangkara Wahyu Tutuko yang dipimpin oleh Kompol. dr. Rommy S., M.Kes, selaku Kepala RS Bhayangkara Bojonegoro. Dihadiri oleh Akp. Supriyono selaku Kapolsek Ngambon dan anggota Polsek Ngambon, Pemdes Ngambon yang diwakili oleh Didik Setiawan, S.Kom. (Kasi Pem.), Puskesmas Ngambon, Ibu-ibu Bhayangkari dan peserta Khitan Massal.
Dalam Penjelasannya, dr. Rommy mengatakan,”Pola hidup sehat terutama pola makan dewasa ini sungguh sangat menjadi prioritas utama dalam menjaga kesehatan tubuh kita, karena kebanyakan dari kita hanya utamakan kuantitas makanan itu sendiri dari pada kualitasnya”.
Proses Khitan Massal inipun diikuti oleh beberapa anak sekitar Desa Ngambon. Menurut Bripka Setyono Winardi, Bhabinkamtibmas Desa Ngambon,”Peserta Khitan Massal yaitu Kipinasti Wahyu B.U. (11th), Febrianto (10th) dan Sugito (10th) asal Mundu Desa Nglampin”. Awalnya data yang masuk sejumlah 5 Peserta, karena sakit maka tidak ikut.
Pemdes Ngambon mengapresiasi Kegiatan dari Kepolisian Bojonegoro, semakin mendekatkan ke masyarakat guna saling berkoordinasi dan membantu masyarakat dalam pelayanan bersama dibidang sosial dan kemanusiaan. (admin)